Cara Membersihkan Jamur Kaca Mobil Isuzu Anda

Jamur pada kaca mobil selain menyebabkan terganggunya pandangan pengemudi juga menyebabkan mobil terlihat kurang nyaman di mata atau dengan kata lain mobil terlihat lebih jelek, permasalahan jamur ini seringkali terjadi saat memasuki musim hujan di mana kaca mobil yang terkena air hujan dan tidak segera dikeringkan (dibersihkan) akan menimbulkan jamur.
Untuk pencegahan jamur ini sebenarnya cukup mudah yakni tidak membiarkan kaca mobil lama-lama dalam keadaan basah, cuaca dingin dan udara yang lembab. Sedangkan jika kaca mobil sudah terlanjur terkena jamur maka sebaiknya harus segera dibersihkan.
Cara membersihkan kaca mobil dari jamur ini cukup mudah sebenarnya, mitosnya ada beberapa cara (bahan) yang bisa digunakan mulai dari pasta gigi, sabun colek, minuman bersoda dan lain-lain. dari berbagai cara mobilku.org hanya merekomendasikan satu cara untuk membersihkannya yakni dengan menggunakan cairan pembersih jamur yang bisa dibeli di bengkel-bengkel mobil, tempat aksesoris mobil ataupun di mall/ supermarket.
Alat-alat dan bahan yang digunakan untuk membersihkan Jamur antara lain:
* Cairan Pembersih Jamur (beli di bengkel/ aksesoris mobil)
* Lap Kanebo 2 buah
* Lap kain bersih serat halus (agar kaca tidak baret)
* Air bersih
Berikut langkah-langkah menghilangkan atau membersihkan jamur dari kaca mobil rekan-rekan pecinta otomotif:
1. Tempatkan mobil pada tempat yang teduh (hindari terik matahari), bersihkan terlebih dahulu kaca mobil dengan cara mencuci seperti biasa, keringkan menggunakan lap atau kanebo sampai benar-benar kering
2. Seprot atau lumurkan atau basuhkan cariran pembersih jamur pada Lap serat halus lering
3. Lalu gosok dengan Lap Kain serat halus yang sudah diberi cairan pembersih tadi sekitar 5-10 menit atau sesuai kebutuhan, gosok dengan cara memutar atau seperti putaran jarum jam (memutar ini sangat efektif untuk membersihkan kaca)
4. Setelah digosok memutar dengan lap+cairan pembersih jamur 5-10 menit, maka gunakan kanebo untuk mengangkat/ membersihkan cairan pembersih jamur dari kaca mobil. Lap dengan kanebo sampai bersih lalu lihat apakah jamur sudah menghilang atau belum. Jika sudah maka bilaslah dengan air dan keringkan seperti biasa
5. Jika ternyata jamur belum hilang, maka ulangi membersihkan dengan cara di atas (1-4) sebanyak 3 kali, jika sampai 3 kali tetapi jamur belum bersih maka pecinta otomotif bisa membawa mobil ke salon mobil untuk dibersihkan dengan cara yang lebih khusus. karena di salon mobil alat untuk membersihkan lebih lengkap dan memiliki cairan pembersih khusus.
Tips Memilih Pembersih Jamur (Penting)
Dalam memilih cairan pembersih jamur pecinta otomotif harus berhati-hati, pilihlah merk yang sudah terkenal/ terpercaya (jangan asal murah saja) karena sebagian cairan pembersih jamur yang buruk bisa berdampak buruk pada kaca mobil (memburamkan kaca), paling tidak tanyalah pada penjual ini manfaatnya untuk apa (apakah untuk membersihkan jamur kaca mobil atau untuk apa), bacalah petunjuk dengan hati-hati karena jika ternyata salah maka kaca akan menurun kualitasnya (menjadi buram).
Hindari alat pembersih jamur yang sepertinya bukan buatan pabrik (hanya buatan perorangan yang dilabel mampu membersihkan jamur), hal ini terkait dengan banyaknya produk abal-abal yang sebenarnya dibuat dari pembersih porselen/ keramik dan tentu saja ini akan sangat merusak bagi kaca mobil. (Hal ini mirip dengan penggunaan oli palsu yang akan langsung merusak mobil).
Untuk menghindari kesalahan dalam memilih cairan pembersih coba dulu bersihkan pada jamur kaca mobil yang tidak terlalu besar dan tempatnya kurang strategis misalnya di bagian bawah kaca depan atau kaca samping, coba bersihkan dan lihat apakah cairan pembersih tersebut baik atau tidak dan jika ternyata tidak mengurangi kejernihan kaca maka gunakan untuk membersihkan yang sebenarnya.
Alternatif lain
Untuk cara membersihkan dengan bahan pembersih alternatif misalnya pasta gigi/ minuman soda/ saun colek atau yang lain pada dasarnya caranya sama dengan cara di atas 1-4 akan tetapi cairan pembersih jamur diganti dengan pasta gigi/ minuman soda. Akan tetapi lebih menyarankan menggunakan cairan khusus pembersih jamur daripada pasta gigi karena mungkin pasta gigi juga dapat memburamkan kaca mobil.
sebagai catatan bahwa juga tidak semua salon mobil cukup bagus dalam membersihkan, hal ini terkait dengan kemungkinan salon mobil menggunakan pembersih yang murah (tidak berkualitas) untuk menekan biaya, maka jika ingin membawa ke salon mobil untuk membersihkan kaca maka bawalah pada salon mobil yang terpercaya (punya reputasi) trims :-)

* untuk menjaga independensi kami, kami nyatakan bahwa pencantuman gambar produk-produk pembersih di atas tidak dimaksudkan untuk promosi tapi kami gunakan sebagai ilustrasi

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel